Kamis, 17 November 2016

Durjana Penebar Tanya


Mendengarkan nada hingga berbusa
Memaksa panca indra hingga berdarah
Umpama ini ciptaan manusia
Mungkin sudah lebur dan musnah

Aku tak bisa menjawab
Pertanyaan paling mudah dalam diriku
Sebenar-benarnya waktu
Apa harus merelakan
Atau hanya membelenggu
Segala sesuatu yang perlu dan butuh

Selama mungkin
Sesaat yakin
Sampai ingin
Dan hilang dilebur angin

Mendengar kisah pemuda resah
Diambang percaya dan kecewa
Yakin dan ragu seolah menderu
Lebih baik tak tau
Atau mati menggerutu

Bisa apa atau apa bisa
Menimbang amanah
Dengan tubuh penuh darah
Semoga tak seperti itu

Tapi takdir selalu hadir
Tanpa perlu dipikir

Nofianto Puji Imawan
Mojokerto, 04/10/16.

0 komentar:

Posting Komentar

Pembaca Yang Baik Selalu Meninggalkan Komentar